Dimanakah Posisi Anda? (Tadabbur QS. 5 : 51 sd 57)

Rabu, 09 November 2016

Dimanakah Posisi Anda? (Tadabbur QS. 5 : 51 sd 57)


Antara Keimanan dan Kemunafikan. Dimanakah Posisi Anda ?
(Tadabbur QS. 5 : 51 sd 57)
Oleh : Samsul Basri, MEI

Al-Maidah ayat 51 :

_"Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil orang-orang Yahudi dan Nasrani menjadi pemimpin-pemimpin(mu); sebagian mereka adalah pemimpin bagi sebagian yang lain. Barang siapa diantara kamu mengambil mereka menjadi pemimpin, maka sesungguhnya orang itu termasuk golongan mereka. Sesungguhnya Alllah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang zhalim._

Ahok menghina Ayat di atas dan menuduh Nabi saw serta para ulama (pewaris beliau) sebagai pembohong. Sehingga kaum muslimin terbangkitkan ghirah Islamnya untuk mngingatkan kaum muslimin bahaya pemimpin Kafir sebagai bentuk pengamalan dr surat Al-Maidah ayat 57:

_Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil jadi pemimpinmu, orang-orang yang membuat agamamu jadi buah ejekan dan permainan, (yaitu) di antara orang-orang yang telah diberi kitab sebelummu, dan orang-orang yang kafir (orang-orang musyrik). Dan bertakwalah kepada Allah jika kamu betul-betul orang-orang yang beriman._

Lantas apakah yang terjadi antara surat almaidah ayat 51 dan 57 ?

Perhatikan Al Maidah ayat 52 :

_Maka kamu akan melihat orang-orang yang ada penyakit dalam hatinya (orang-orang munafik) bersegera mendekati mereka (Yahudi dan Nasrani), seraya berkata: "Kami takut akan mendapat bencana"._

Ayat ini menerangkan bahwa kita akan melihat kemunculan orang-orang *munafik* yang merapatkan diri justru pada orang yahudi dan nasrani tersebut untuk minta perlindungan. Dan Allâh akan menurunkan putusan-Nya yang membuat orang-orang munafik itu menyesal.

Apakah kondisi ini sudah terlihat oleh kita ??? Insya Allah kita akan melihat mereka cepat atau lambat, sebab itu adalah janji Allah.

Perhatikan Al Maidah ayat 53:

_Dan orang-orang yang beriman akan mengatakan: "Inikah orang-orang yang bersumpah sungguh-sungguh dengan nama Allah, bahwasanya mereka benar-benar beserta kamu?" Rusak binasalah segala amal mereka, lalu mereka menjadi orang-orang yang merugi._

Ayat ini menegaskan bahwa akan semakin jelas bagi orang2 yg beriman siapa kawan (orang beriman), dan siapa lawan (orang2 munafik)." Di acara ILC sepertinya mulai kelihatan siapa kawan dan siapa lawan.

Perhatikan surat Al Maidah ayat 54:

_Hai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu yang murtad dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah mencintai mereka dan merekapun mencintai-Nya, yang bersikap lemah lembut terhadap orang yang mukmin, yang bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad dijalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya), lagi Maha Mengetahui._

Alhamdulillah, Allah akan menyeleksi umat muslim Indonesia lalu Allâh akan memunculkan kaum yang benar2 Allâh mencintainya, dan mereka mencintai Allâh. Bersikap lembut pada mu'minin dan keras pada orang2 kafir. Tidak takut untuk berjihad dan tidak takut dicela.
Allahu Akbar. Ya Allah golongkanlah aku ke dalamnya.

Diantara selogan ormas *WAhadah Islamiyah*  yang ditanamkan pada kader-kadernya adalah menjadi generasi 554 (surat ke-5 ayat 54). Subhaanallah. Inilah saatnya untuk dibuktikan. Semoga kita termasuk y dipilih oleh Allah sebagaimana di ayat tersebut (ayat *54*)

Jikalau negara melindungi penista agama. Dan hukum ldmah terhadapnya, lantas Siapa yang harus jadi penolong kita?

Jawabannya di surat Al Maidah ayat 55:

Sesungguhnya penolongmu hanyalah Allah, rasulNya, dan orang-orang yang beriman, yang melaksanakan shalat dan menunaikan zakat, seraya tunduk (kepada Allah)

Karena itu tugas kita adalah mengambil sebab y paling terbaik yang paling bisa dilakukan untuk menolong dan membela agama Allah. Seraya penuh keyakinan akan janji Allah di Al Maidah ayat 56:

_Dan barangsiapa mengambil Allah, Rasul-Nya dan orang-orang yang beriman menjadi penolongnya, maka sesungguhnya pengikut (agama) Allah itulah yang pasti menang!_

Maha benar Allah dengan segala firmanNya. Allahu Akbar.. Alllahu Akbar.... Allahu Akbar.

0 komentar :

Posting Komentar